FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN PRODUK PT SOSRO MEDAN

  • herti juli damayanti

Abstract

Dalam meningkatkan penjualan produk pada suatu perusahaan terdapat banyak faktor-faktor  yang mempengaruhi, khususnya di bidang pemasaran. Untuk itu pihak perusahaan harus memperhatikan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi penjualan produk. Hal ini menjadi tanggung jawab yang begitu besar dikarenakan hasil penjualan produk sangat mempengaruhi kehidupan suatu perusahaan, Disamping itu pihak manajemen perusahaan harus benar – benar tanggap dan merespon segala perubahan yang terjadi di pasar.

Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif, uji validitas dan reliabilitas serta metode regresi berganda. PT. Sosro merupakan perusahaan yang bergerak dib dang penjualan minuman ringan yang memproduksi minuman the dalam botol. Berdasarkan hasil analisis dan evaluasi faktor yang mempengaruhi prnjualan produk adalah harga, promosi dan distribusi. Hasil penelitian ini mendukung hipotesis penelitian, karena: faktor harga, promosi dan distribusi berpengaruh positif dan signifikan terhadap penjualan produk . Harga merupakan yang paling dominan dalam mempengaruhi penjualan produk. Berdasarkan analisis kuantitatif melalui analisis regresi linear diperoleh hasil : harga bertanda positif terhadap penjualan produk dengan koefesien regresi 0,018. Promosi bertanda positif terhadap penjualan produk dengan koefesien regresi 0,315. Distribusi bertanda positif terhadap penjualan produk dengan koefesien regresi 0,019. Secara parsial dari variabel bebas yang diteliti ternyata hanya dimensi variabel harga dan promosi yang mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap penjualan produk.

Kata Kunci : Harga, promosi, distribusi, penjualan produk

Published
2017-12-01